Likud Pride

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Likud Pride
Tanggal pendirian2011 (2011)
TipeKonservatisme LGBT
Zionisme[1]
Kantor pusatTel Aviv
Wilayah layanan
Israel
Ketua
Amir Ohana
AfiliasiLikud
Situs weblikudpride.org.il
Likud Pride di acara gay pride di Be'er Sheva, 2015

Likud Pride (Ibrani: גאווה בליכוד, translit. Ga'ava BaLikud) adalah organisasi LGBT konservatif yang dibentuk pada tahun 2011 dan terkait dengan partai Likud yang berhaluan kanan di Israel. Salah satu pendiri kelompok ini sekaligus ketua pertamanya, Amir Ohana,[2] menjadi anggota Knesset dari Partai Likud pada tahun 2015; ia adalah anggota parlemen pertama di Israel yang secara terbuka menyatakan diri bahwa ia adalah seorang homoseksual.[3][4]

Kelompok ini menganggap diri mereka sebagai Zionis dengan ideologi liberal nasional.[1]

Kelompok Likud Pride terlibat dalam berbagai ajang yang berupaya memperjuangkan hak LGBT di Israel, seperti gay pride dan festival LGBT, serta Hari LGBT di Knesset.[5]

Lihat pula[sunting | sunting sumber]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ a b "גאווה בליכוד [About Us]". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-12-20. Diakses tanggal 2019-08-31. 
  2. ^ "Knesset Member, Amir Ohana". 
  3. ^ "How Amir Ohana, 1st openly gay Likud MK, came out of the 'political closet'". JNS.org (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-07-21. Diakses tanggal 2017-07-23. 
  4. ^ Lior, Ilan (2015-12-21). "Likud's First Openly Gay Lawmaker to Be Sworn in Following Silvan Shalom's Resignation". Haaretz (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2017-07-23. 
  5. ^ "Netanyahu voices support for gay rights on Knesset LGBT Day". The Jerusalem Post. 23 February 2016. Diakses tanggal 17 December 2016. 

Pranala luar[sunting | sunting sumber]