Arjun: The Prince of Bali

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Arjun: Prince of Bali adalah sebuah serial kartun yang diproduksi oleh Disney Channel India dan Green Gold Animation yang tayang di India pada 1 Juni 2014.

Tokoh Arjuna dalam kartun Arjun: Prince of Bali ini adalah tokoh dari film Chhota Bheem and the Throne of Bali (2013). Meskipun berlatar di Bali, tokoh-tokohnya dibuat lebih seperti orang India.

Arjun: Prince of Bali bercerita tentang kehidupan sehari-hari seorang pangeran Bali bernama Arjuna dan sahabatnya, Zimbu, seekor bayi macan. Arjuna merupakan seorang anak yang pemberani, penuh kasih sayang, selalu menolong orang lain, dan sangat menghormati orang tuanya.

Di sepanjang episode Arjun: Prince of Bali, diceritakan kisah petualangan Arjuna dan kawan-kawannya yang sarat nilai positif. Kartun ini akan menjadi tayangan yang menghibur dan mendidik untuk anak-anak.

Di Indonesia, serial tersebut mulai tayang pada 12 Januari 2015 setiap Senin-Jumat pukul 12.30 WIB di antv.

Sumber[sunting | sunting sumber]