Lompat ke isi

Usaha Kesehatan Gigi Sekolah

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Ilustrasi cara menyikat gigi

Usaha Kesehatan Gigi Sekolah adalah sebuah program pemerintah untuk mengatasi masalah gigi, terutama pada anak-anak dalam menjaga kebersihan dan kesehatan giginya.[1]

Sejarah[sunting | sunting sumber]

Program UKGS di Indonesia telah dilaksanakan sejak tahun 1951,tetapi belum berjalan sempurna.[2] Kesehatan gigi murid sekolah dasar hingga saat ini belum maksimal.[2] Selain itu ada faktor lain yang menghambat perkembangan UKGS di sekolah, yaitu permasalahan kejenuhan dan pesimis atas program UKGS dari tenaga kesehatan Diarsipkan 2014-09-16 di Wayback Machine. dan pihak sekolah.[2] Sebagai wujud tindak lanjut dari upaya perbaikan yang akan dilakukan, maka pada tahun 2011 Dinas Kesehatan Kota Tarakan mempelopori program UKGS Inovatif yang berorientasi pada kegiatan preventif dengan menggunakan 2 (dua) prinsip tahap pencegahan, yaitu:[2]

  1. Tindakan Promotif yang dalam pelaksanaannya terdiri atas dua yakni promotif yang bersifat massal dan promotif yang bersifat individual.[2]
  2. Tindakan protektif, berupa surface protection dan tindakan awal mengatasi karies dengan teknik ART (Atraumatic Restorative Treatment) yaitu upaya tepat guna yang tidak memerlukan sarana prasarana metode dan tenaga yang kompleks.[2]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "Usaha Kesehatan Gigi Sekolah ( UKGS )". Yayasan Kesehatan Gigi Anak Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-12-06. Diakses tanggal 2014-06-27. 
  2. ^ a b c d e f "EVALUASI PROGRAM USAHA KESEHATAN GIGI SEKOLAH (UKGS) INOVATIF DINAS KESEHATAN KOTA TARAKAN – KALIMANTAN TIMUR TAHUN 2012". Kementrian Kesehatan RI. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-03-05. Diakses tanggal 2014-06-27.