Lompat ke isi

Costus

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
(Dialihkan dari Pacing)
Costus
Taksonomi
DivisiTracheophyta
SubdivisiSpermatophytes
KladAngiospermae
Kladmonocots
Kladcommelinids
OrdoZingiberales
FamiliCostaceae
GenusCostus
Linnaeus, 1753
Tipe taksonomiCostus arabicus
Tata nama
Sinonim takson
  • Gissanthe Salisb.
  • Acinax Raf.
  • Jacuanga T.Lestib.
  • Cadalvena Fenzl

Costus atau Pacing adalah genus tumbuhan asli Asia Tenggara[1] yang termasuk kedalam famili Costaceae. Tanaman ini dapat ditemukan di dataran rendah sampai pegunungan, 1.000 meter di atas permukaan laut, terutama di tempat yang lembab dan agak terlindung.[1] Tumbuh liar atau di tanam sebagai tanaman hias.[1] Terna besar, tegak, tinggi sampai 4 meter, biasanya dalam rumpun.[1] Berbatang keras, bergaris - garis coklat muda.[1] Daun berbentuk linset, tangkai daun berbulu.[1] Bunga tersusun dalam bongkol, berwarna merah.[1] Bila mekar, daun mahkota yang membentuk bibir berwarna putih dan bergaris kuning di tingah tersembul ke luar menonjol.[1] Buah bulat memanjang, merah, berbiji hitam.[1] Mudah di perbanyak dengan biji, stek akar rimpang atau stek batang.[1] Akar rimpang di pakai dalam ramuan jamu untuk obat demam dan kejang.[1] Daun dan cabang mudah digunakan untuk cuci rambut.[1] Umbi banyak mengandung pati dan serat, di samping itu juga terdapat senyawa racun saponin dan sedikit minyak atsiri.[1]

Daftar Spesies[sunting | sunting sumber]

Banyak spesies lain yang dahulu dimasukan kedalam genus ini, tetapi sekarang dianggap sebagai anggota dari genus lain. Spesies-spesies tersebut dipindahkan ke dalam beberapa genus seperti Alpinia, Amomum, Caulokaempferia, Cheilocostus, Chamaecostus, Dimerocostus, Hellenia, Paracostus, Renealmia, dan Tapeinochilos

Lihat pula[sunting | sunting sumber]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ a b c d e f g h i j k l m (Indonesia) Hassan Shadily Ensiklopedi Indonesia Jilid ke-6. 1984. Jakarta: Ictiar Baru- Van Hoeve dan Elsevier Publishing Projects